Sambas, Komando Distrik Militer ( Kodim ) 1208/ Sambas menyelenggarakan lomba Wisata Matematika Bela Negara tingkat SLTA se- Kabupaten Sambas di lapangan Makodim 1208/Sambas jalan raya Tabrani desa Lumbang Kec. Sambas Kab.Sambas, Senin (2/3/2020).
Kegiatan Lomba wisata matematika bela negara tersebut merupakan tindak lanjut dari perintah komando atas dalam rangka memeriahkan HUT ke – 62 Kodam XII/Tpr tahun 2020.
Kegiatan yang dibuka oleh Dandim 1208/Sbs Letkol Inf Setyo Budiyono, S.H.,M. Tr ( Han ) merupakan kegiatan teritorial yang bertujuan untuk menanamkan rasa cinta tanah air yang mempunyai wawasan kebangsaan kepada generasi muda yang diikuti oleh delapan SLTA yang dibagi menjadi 16 Tim se – Kabupaten Sambas.
Dalam amanatnya dihadapan para peserta lomba yang merupakan siswa dan siswi tingkat SLTA Dandim 1208/Sambas Letkol Inf Setyo Budiyono,S.H.,M.Tr ( Han ) menyampaikan bahwa kegiatan lomba tersebut untuk memilih pemuda/pemudi tingkat SLTA yang terbaik yang selanjutnya akan dilombakan di tingkat Korem dan tingkat Kodam, ungkapnya.
Dandim 1208/Sbs berharap dengan adanya lomba wisata matematika bela negara dengan materi lomba meliputi Permainan matematika bela negara, PBB dan Yel Yel serta materi tambahan berupa permainan Hola Hop dan bola tali akan melahirkan pemuda /pemudi yang disiplin,tangguh ,cerdas ,cinta NKRI yang berwawasan kebangsaan serta menumbuhkan kekompakan dan kebersamaan yang kreatif.
Dalam kesempatan itu juga Dandim 1208/Sbs memberikan pesan pesan kepada para siswa/siswi dalam meraih cita citanya untuk senantiasa belajar dengan penuh semangat dan menjauhi minuman keras,tawuran antar pelajar dan Narkoba , pungkasnya.