TNI LAKSANAKAN PEMBERSIHAN LINGKUNGAN UNTUK MENJAGA HIDUP SEHAT

Redaksi Korem 121/abw

Sanggau, Minggu (22/03/2020) Berikan contoh perilaku hidup sehat anggota Satgas TMMD Regtas ke 107 Kodim 1204/Sanggau melaksanakan pembersihan disekitar lingkungan tempat Satgas tinggal sementara dirumah warga. Hal ini sudah menjadi salah satu kegiatan rutinitas bagi anggota satgas TMMD sebelum berangkat ke lokasi TMMD di dusun Jonti desa Sei Batu Kec Kapuas Kab Sanggau.

Kebersihan sudah menjadi kebutuhan penting dalam hidup sehari hari, karena kebersihan bisa menjamin kesehatan dan kenyamanan lingkup lingkungan keluarga maupun masyarakat sekelilingnya. Lebih baik mencegah penyakit itu datang daripada mengobati.

Serda Bangun mengatakan “dengan seringnya melaksanakan pembersihan dilingkungan sekitar perumahan dusun Jonti secara rutinitas, agar lingkungan menjadi sehat, enak dipandang dan udara menjadi bersih, serta diharapkan kegiatan ini bisa menjadi contoh warga dusun Jonti, meskipun satgas TMMD nanti purna tugas kembali ke kesatuan masing masing dan kegiatan pembersihan ini masih tetap berjalan terus, itu harapan kami dari Satgas TMMD, ungkapnya.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar