Sanggau – Rabu (1/04/2020) Pelaksanaan kegiatan TNI Menunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke-107 TA 2020 Kodim 1204/Sanggau, selain melaksanakan sasaran fisik, juga dilaksanakan kegiatan sasaran non fisik seperti pemeriksaan kesehatan kepada personil Satgas TMMD Regtas ke 107 dan masyarakat serta penyuluhan kesehatan kepada masyarakat di Dusun Jonti, Desa Sungai Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau tempat lokasi TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau.
Pemeriksaan kesehatan untuk anggota Satgas ini dilakukan secara rutin untuk menjaga kondisi kesehatan anggota tetap sehat sehingga siap untuk melaksanakan tugas dan penyuluhan kesehatan tersebut dilakukan oleh Tim Kesehatan Satgas TMMD Regtas ke-107, adapun yang disampaikan kepada prajurit dan masyarakat yang sekarang ini wabah virus Corona / Covid – 19 sudah masuk di Indonesia tentang pentingnya mengetahui tanda-tanda gejala infeksi COVID-19 serta pencegahan dan penanganannya.
Sertu Waluyo Tim Kesehatan Satgas TMMD mengatakan, saat ini penyebaran dan penularan COVID-19 sudah menjadi peristiwa Dunia, yang mewabah diberbagai Negara, yang sekarang ini sudah terjadi di beberapa kota besar di Indonesia, terkait itu, agar masyarakat di Dusun Jonti khususnya dan Desa Sungai Batu umumnya untuk lebih berhati-hati agar tidak bepergian keluar Desa untuk sementara, hindari tempat keramaian, dan rutin cuci tangan dengan memakai sabun Antiseptik, gunakan masker penutup mulut dan hidung, dan biasakan untuk selalu perilaku hidup sehat dan bersih serta jaga konsumsi makan dengan gizi yang seimbang. Jelasnya .
“Dengan kita melakukan hal itu, kita telah berupaya untuk melindungi diri kita sendiri, keluarga dan masyarakat di sekitar kita terbebas dari wabah COVID-19” ujar Lettu Inf Supriyo selaku Danki SSK Satgas TMMD Regtas ke-107.
Diakhir pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan, Satgas TMMD Regtas ke-107 Kodim 1204/Sanggau menyampaikan pesan kepada semua warga masyarakat Dusun Jonti Desa Sungai Batu agar selalu menjaga kesehatan dan kebersihan di rumah serta di lingkunganya masing-masing. Menjaga pola makan agar tidak gampang terkena penyakit.