DANDIM 1208/SAMBAS KUNJUNGI KORAMIL SEKURA

Redaksi Korem 121/abw

Komandan Komando Distrik Militer 1208/Sambas, Letkol Inf Setyo Budiyono, SH, M.Tr(Han) melakukan Kunjungan ke Koramil 1208-07/Sekura di Jl. Olahraga, Desa Sekura, Kecamatan Teluk Kramat, Kabupaten Sambas.(Jum’at 15 Mei 2020).

Kunjunganya kali ini dalam rangka Silaturahmi dan buka puasa bersama dengan seluruh personel Koramil 07/Sekuat. Kunjangan Dandim ini didampingi oleh para Perwira Staf Kodim 1208/Sambas.

Dalam Arahannya, Dandim menekankan kepada seluruh personel Kodim 1208/Sbs untuk selalu mengutamakan kedisiplinan dalam pelaksanaan tugas. Dandim juga menekankan untuk selalubtertib berlalulintas. “Jangan mengabaikan hal kecil yang bisa berakibat fatal” kata Dandim.

Selain itu, Ia juga mengatakan dalam mengatasi Karhutla merupakan tugas kita semua. sehingga dalam penanggulangannya selalu mengedepankan prosedur dan memperhatikan faktor keamanan. seperti menggunakan perlengkapan sesuai ketentuan seperti helm, Sepatu dan perlengkapan lainnya.

Berkaitan dengan Covid-19, kata Dandim ” Pemulangan PMI ( Pekerja Migran Indonesia) berkisar 2000 orang dari Malaysia yang akan masuk melalui PLBN Aruk dan akan menjalani proses karantina dibeberapa wilayah di kab. Sambas, Hal ini harap diperhatikan. Ikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan dinas Kesehatan melalui prosedur kesehatan Rapid test, PCR dan lain-lain.
Tugas ini Merupakan tantangan kita bersama, TNI dalam hal ini Kodim 1208/Sbs Sebagai Dansatgasgab terpadu di wilayah Kab. Sambas, “Tutupnya”.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar