Masih Dalam Peringatan HUT Ke 76 TNI, Kodim 1208/Sambas Gelar Turnamen Tenis Lapangan.

Redaksi Korem 121/abw

Sambas – Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-76, Kodim 1208/Sambas menggelar turnamen olahraga Tenis Lapangan bagi seluruh Anggota TNI beserta seluruh warga masyarakat Sambas. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Tenis Bantilan Jalan A. Yani Desa Lorong Kec. Sambas, Kab. Sambas, Sabtu,
(09-10-2021).
Pelaksanaan turnamen ditandai dengan upacara pembukaan yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1208/Sambas, Letkol Inf Setyo Budiyono S.H., M. Tr. (Han) dan dihadiri Bupati ,Sambas H. Satono, S.Sos.I., M.H., Kasdim 1208/Sambas Mayor Arm Sumaji dan diikuti Para Danramil jajaran Kodim, Serta Perwira Staf Kodim 1208/Sambas dan peserta yang akan bertanding.
Dalam sambutannya, Komandan Kodim 1208/Sambas mengatakan, “Dilaksanakannya tunamen ini merupakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan Kodim 1208/Sambas untuk memeriahkan HUT TNI ke-76 tahun 2021. Turnamen ini juga sebagai tolak ukur sejauh mana pembinaan club tenis lapangan maupun perorangan yang dimiliki Kodim Sambas dan Masyarakat Kab. Sambas”, Katanya.
Ia juga menambahkan turnamen ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang baik antara seluruh club tenis lapangan yang ada di Kabupaten Sambas. Selain itu turnamen ini juga untuk meningkatkan prestasi guna menyiapkan atlet tenis lapangan Kabupaten Sambas untuk even pertandingan di luar daerah. “Adapun pelaksanaan turnamen tenis lapangan ini mengangkat tema: Dengan Olah Raga Tenis Lapangan, Kita Tingkatkan Profesionalisme dan Sportifitas Pemain Yang Berkualitas,” Ungkap Dandim mengakhiri.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar