Air Berangsur Surut, Babinsa Terus Lakukan Pemantauan

Redaksi Korem 121/abw

 

Sintang – Banjir di Kabupaten Sintang yang terjadi hingga hari ini sudah berlangsung kurang lebih sepekan. Untuk terus mengetahui perkembangan dan situasinya Babinsa Koramil 1205-07/Sintang, Kopda Hendrik melakukan pemantauan perkembangan banjir secara langsung di wilayah binaannya, Minggu (31/10/2021).

Banjir luapan air sungai Kapuas dan Melawi ini merendam ribuan rumah warga di 26 desa serta Kelurahan di Kabupaten Sintang.

Berdasarkan pantauan Babinsa dilapangan, “air berangsur-angsur mulai surut, namun masih merendam dan memutus beberapa ruas jalan, bahkan mobilitas kegiatan masyarakat masih terlihat menggunakan alat angkut air seperti perahu dan ada yang dibuat secara sederhana dengan menggunakan drum dan rakit,” ujarnya.

“Air mulai berangsur surut, kita doakan semoga tidak kembali terjadi intensitas curah hujan yang tinggi, sehingga air cepat surut, dan banjir ini cepat berakhir. Sudah lebih sepekan banjir merendam sebagian wilayah Sintang, air bersih sudah menjadi kendala utama yang dibutuhkan serta menipisnya bahan pokok dan gas semakin membuat situasi semakin sulit,” ucap Kopda Hendrik.

Lebih lanjut ia menjelaskan, “Meski sudah mulai surut, namun aksi sosial berupa bantuan dari berbagai pihak masih tetap berjalan, karena sampai saat ini jalan-jalan perumahan masih banyak yang terendam dengan tinggi air yang bervariasi, sehingga mengisolir bagi warga yang masih bertahan di rumah-rumah.

“Masih berjalan, aksi sosial bantuan dari berbagai pihak masih berjalan, seperti Pemerintah daerah, Instansi, Komunitas dan perorangan juga masih berjalan, karena banjir belum benar-benar surut. Yang paling terlihat saat ini, penyaluran air bersih yang setiap hari berpusat di depan Kantor BNN Sintang, untuk dari mana dan siapa donaturnya saya kurang monitor, namun itu berjalan setiap hari,” pungkasnya.

#Pendim1205

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar