Kodim 1204/Sanggau Bina Generasi Muda Melalui Karate

Redaksi Korem 121/abw

 

Sanggau,. Komandan Kodim 1204/Sanggau Letkol Inf Bayu Yudha Pratama memberikan pengarahan kepada generasi muda di Makodim 1204/Sanggau, Minggu(13/2/2022)

Dalam pengarahannya Dandim mengatakan “Kegiatan ini merupakan salah satu peran penting Prajurit di lapangan adalah ikut membina dan membentuk karakter generasi muda agar terhindar dari berbagai dampak negatif lingkungan

“Kegiatan bela diri ini, disamping sebagai olahraga yang bermanfaat juga sebagai sarana komunikasi dan interaksi pemuda-pemudi di wilayah binaanya, sekaligus memberikan dorongan motivasi bagi generasi muda untuk berolahraga terutama beladiri” terangnya

Bela diri yang dilakukan dapat membuat anak sehat baik fisik maupun mental. Latihan beladiri ini bertujuan dapat melakukan perubahan, generasi muda menjadi pribadi memiliki kecintaan membela negara, bertanggung jawab dan disiplin hingga dapat memperoleh prestasi, Selain itu dengan pelatihan yang rutin ini agar menyiapkan fisik dan mental generasi muda sebelum bertanding

Kegiatan ini didominasi oleh anak anak sekolah yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar maupun Sekolah Menengah Pertama, tidak hanya karate, hal lain juga diberikan pemahaman dan pelatihan kecintaan terhadap Bela Negara

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar