Sintang – Komandan Kodim 1205/Sintang Letkol Inf Kukuh Suharwiyono B.S., M.I.T.M., M.S.i menjadi inspektur upacara dalam rangka peringatan HUT TNI ke-77 tahun 2022 di Lapangan Makodim Jalan Ksatria, Kelurahan Tanjung Puri, Sintang, Rabu (05/10/22).
Turut hadir Bupati Sintang dr. H. Jarot Winarno, M.Med.Ph, Ketua DPRD Kab.Sintang Florensius Ronny, Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian, S.I.K., M.Sc (ENG), Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto, Para Kabalak Ajurem 121/Abw, Para Danramil jajaran Kodim 1205/Stg, Forkopimda Kabupaten Sintang dan Melawi, Ketua Pengadilan Negeri Sintang Muhammad Zulkarnain, S.H., M.H beserta Ibu, Kepala Kejaksaan Negeri Sintang Aco Rahmadi Jaya, S.H., M.H, Kepala Kemenag Kab. Sintang, H. Ikhwan Pohan, Komandan Basarnas Sintang Wisnu Widhiatmoko, SH, LO TDM, Mej. Arief Rahman Hakim Bin Mohd Ali, Para Pimpinan OPD Kab. Sintang, Perwakilan Bank di Kab. Sintang, Ketua Persit KCK Cabang XLIX Kodim 1205/Sintang, dan Persit KCK Cabang LIII Yonif 642 Koorcab Rem 121 PD XII/Tanjungpura beserta anggota.
Mengawali upacara, Dandim sintang melaksanakan pengecekan pasukan, kemudian memimpin jalannya mengheningkan cipta bagi para arwah yang telah gugur, selanjutnya pengucapan sapta marga.
Pada kesempatan tersebut, Dandim sintang juga menganugerahkan tanda kehormatan kepada satu perwakilan anggota kodim, kemudian pembacaan amanat Panglima TNI.
Masih dalam rangkaian Upacara HUT TNI ke-77, kemudian dilanjutkan dengan syukuran dan ramah tamah bersama tamu undangan yang dilaksanakan di aula makodim 1205/Sintang.