Ketapang – Sebagai satuan kewilayahan kegiatan Binter kian intens yang dilaksanakan oleh Babinsa adalah komunikasi sosial (Komsos) guna menyampaikan informasi kepada warga serta mempererat silaturahim.
Kopda La Ode dan Praka Yonatan salah satunya, Babinsa Koramil 1203-04/Laur Jajaran Kodim 1203/Ktp yang selalu berupaya berinteraksi langsung dengan warga di wilayah binaan, sehingga terjalin komunikasi yang baik di Desa Riam Bunut dan Desa Sinar Kuri, Kecamatan Sei Laur, Ketapang, Rabu (7/6/2023)
Dalam Komsosnya tersebut Kopda La Ode dan Praka Yonatan menyampaikan informasi penerimaan Bintara PK TNI AD TA 2023, untuk Reguler Wanita, Keagamaan Pria, Keahlian Pria serta Khusus Atlit Pria/Wanita, pendaftaran online sudah dimulai dari tanggal 2 Januari hingga 14 Juli 2023, pendaftaran ulang dan validasi dari tanggal 3 s/d 13 Juli 2023 mendatang.
Sedangkan untuk Reguler Pria, Serta Khusus Kopassus dan Kostrad, pendaftaran online sudah dimulai dari tanggal 2 Januari hingga 11 Agustus 2023, pendaftaran ulang dan validasi dari tanggal 31 Juli s/d 26 Agustus 2023“terangnya
Pendaftaran secara online dan keterangan lengkap dapat diakses di website resmi TNI, atau bisa mendapatkan informasi di Kodim 1203/Ktp, Untuk validasi tetap dilaksanakan di Ajendam Pontianak,”sambung Praka Yonatan.
Sementara itu Kopda La Ode juga menegaskan, Bahwa selama proses pendaftaran hingga seleksi tidak di pungut biaya,”tandasnya.
(Pendim 1203)