Pangdam XII/Tanjungpura Resmi Buka Lomba Tontangkas Antar Satuan

Redaksi Korem 121/abw

Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., yang diwakili Danrindam XII/Tpr Kolonel Inf Jones Sasmita, S.I.P., M.M., bertindak sebagai Irup pada Upacara Pembukaan Lomba Tontangkas Antar Satuan Tanjungpura Squad Competition Tahun 2023 Dalam Rangka HUT Kodam XII/Tpr Ke-65. bertempat di Lapangan Secaba Rindam XII/Tpr, Senin (10/07).
Dalam amanat Pangdam XII/Tpr yang dibacakan Danrindam XII/Tpr Perlu diketahui bersama, selain untuk menyemarakkan hari ulang tahun Ke-65 Kodam XII/Tpr Tahun 2023, lomba ini diselenggarakan dengan tujuan untuk mengetahui kemampuan Prajurit dan dapat dijadikan sebagai tolok ukur serta sebagai bahan Evaluasi dari hasil pembinaan satuan-satuan jajaran Kodam XII/Tpr selama ini. Adapun materi yang diperlombakan antara lain, Renang Militer, Halang Rintang, Menembak Senapan, menembak Pistol dan Ilmu Medan.
Melalui lomba olahraga militer ini diharapkan terbentuknya fisik yang prima, tangguh, tanggon, dan trengginas dalam menghadapi rintangan, cuaca dan medan. Selain itu, terbentuknya kesamaptaan jasmani dan keterampilan yang sangat penting bagi upaya menunjang keberhasilan pelaksanaan tugas.
Lomba ini merupakan kehormatan dan kebanggaan baik bagi seorang prajurit maupun satuan, oleh karena itu tingkatkan kekompakan antar prajurit melalui forum lomba olahraga militer ini dan optimalkan dalam pelaksanaan lomba dalam rangka membawa nama baik Satuan masing-masing, karena hasil lomba yang kalian raih merupakan cerminan diri sebagai seorang Prajurit profesional.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar