HUT Ke-78 Tentara Nasional Indonesia, Dandim 1203/Ketapang Pimpin Upacara Ziarah Nasional.

Redaksi Korem 121/abw

 

Ketapang – Memperingati HUT Ke-78, Prajurit TNI yang bertugas Di Kabupaten Ketapang melaksanakan Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Tanjungpura. Ketapang. Rabu (4/10/2023).

Bertindak sebagai Inspektur, Dandim 1203/Ktp, Letkol Czi Agus Ikwanto, S.E, M. Han yang didampingi Danlanal Ketapang, Letkol Laut (P) Ivan Halim, S.H., M.Tr. Opsla. dan dihadiri Ketua Cabang 4 Korcab XII DJA I, Ny. Winna Ivan Halim, Ketua Persit KCK Cab XLVII, Ny. Ayu Agus Ikwanto, dan Para Perwira TNI yang ada di Kabupaten Ketapang.

Sedangkan bertindak sebagai Komandan Upacara Letda Laut(s) Habib Arianto yang diikuti oleh segenap Prajurit Kodim 1203/Ktp, Lanal Ketapang, Kompi-3 Yonmek 643/Wns, Subdenpom XII/1-5 Ktp, Persit KCK Cabang XLVII dan Jalasenastri Cabang 4 Korcab XII DJA I.

Upacara Ziarah Nasional HUT Ke-78 TNI tahun 2023 yang berlangsung dengan tertib dan khidmat tersebut diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga, pembacaan do’a dan diakhiri dengan tabur bunga oleh Inspektur upacara diikuti seluruh peserta upacara ziarah lainnya.

Usai Kegiatan ziarah, Dandim 1203/Ktp, Letkol Czi Agus Ikwanto, S.E, M. Han menyampaikan, pelaksanaan Ziarah Nasional ini adalah salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati 78 tahun usia Tentara Nasional Indonesia.

Menurut Dandim, kegiatan ziarah ini memiliki makna yang sangat mendalam. Yaitu sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam berjuang untuk kemerdekaan Republik Indonesia,” jelasnya.

Tentunya sebagai Prajurit TNI semangat juang adalah sumber motivasi dan inspirasi dalam melanjutkan pengabdian terbaik,” tuturnya.

HUT Ke-78 ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran Prajurit TNI akan pentingnya mengevaluasi diri dalam rangka meningkatkan kualitas perannya sebagai unsur keamanan dan pertahanan negara terlebih sebagai Patriot NKRI yang mengawal demokrasi untuk Indonesia maju,” pungkasnya.

(Pendim 1203)

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar