Sintang – Rabu (25/10/2023), Babinsa Koramil 1205-09/Ketungau Tengah Serka Erwin mengikuti pelatihan tim sepak bola Ketungau Tengah dalam rangka persiapan mengikuti turnamen sepak bola Bupati Cup Sintang pada 28 Oketober mendatang.
Serka Erwin mengatakan, keikutsertaannya dalam tim Kecamatan Ketungau Tengah selain untuk memberi dukungan tenaga juga motivasi bagi pemain-pemain muda tim Kecamatan Ketungau Tengah.
“Kita mencoba memotivasi perkembangan sepak bola di Ketungau Tengah, dari Koramil ada dua orang anggota dan dari Polsek ada satu orang, harapannya kita bisa memberi support dan motivasi bagi mereka, baik dalam visi bermain maupun mental,” ungkap Erwin.
Selain itu, Pelatih tim sepak bola Kecamatan Ketungau Tengah, Aditio Rizki (Coki) menambahkan bahwa perhelatan turnamen sepak bola Bupati Cup 2023 akan segera dimulai pada Oktober ini, maka dari itu latihan dan persiapan ekstra mulai dilakukan.
“Kita mulai lakukan latihan-latihan ekstra, persiapan tentunya untuk memberikan hasil maksimal dalam turnamen nanti,” ungkap Coki.