Babinsa Tempunak Lakukan Monitoring Kegiatan Deklarasi STBM Pilar 1-3 yang Dihadiri Bupati Sintang

Redaksi Korem 121/abw

Sintang – Babinsa Koramil 1205-11/Tempunak Kopda Carwadi melakukan monitoring kegiatan Deklarasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) bagi Desa Kupan Jaya dan Desa Balai Harapan. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Serbaguna Balai Kejirak Desa Kupan Jaya Kecamatan Tempunak, Selasa (19/12/2023).
Kegiatan deklarasi yang mengusung tema “Mari kita wujudkan desa menuju desa layak anak, di lingkungan yang sehat dengan menerapkan STOP BABS, CTPS dan PAMMRT” ini dihadiri langsung oleh Bupati Sintang Jarot Winarno.
Pada kesempatan ini, kedua desa tersebut mendeklarasikan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) pilar 1-3 yang meliputi stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun dan pengolahan air minum dan makanan rumah tangga. Selain itu Desa Kupan Jaya juga mendeklarasikan diri menuju desa layak anak.
Babinsa Tempunak Kopda Carwadi dalam keterangannya menyampaikan, kegiatan deklarasi yang dihadiri oleh Bupati Sintang tersebut berjalan dengan aman dan lancar.
“Kita melakukan monitoring pada kegiatan tersebut dan kegiatan hari ini berjalan aman, Bapak Bupati Sintang menghadiri langsung kegiatan tersebut, tadi juga sudah kita saksikan Bapak Bupati menandatangani sertifikat, prasasti dan naskah STBM 1-3 dan deklarasi menuju desa layak anak,” ucap Kopda Carwadi.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar