Sintang – Komandan Kodim 1205/ Sintang Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha bersama anggota Kodim Sintang turut meramaikan kegiatan Gowes sepeda santai Korem 121/Abw dengan rute Kodim Sintang menuju Terminal Sungai Ukoi dan finis di Yonif 642/Kapuas, Rabu (04/01/2024).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Komandan Korem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief ini juga diikuti oleh para Pejabat Korem 121/Abw dan jajaran.
Sebelum dimulai, kegiatan diawali dengan pemeriksaan kesehatan dilanjutkan dengan pemanasan yang bertujuan untuk menghindari cidera pada saat berlangsungnya pelaksanaan kegiatan.
Gowes yang berlangsung dengan menempuh jarak 36 KM ini berakhir dengan finis di Yonif 642/Kapuas, dan dilanjutkan olahraga tenis lapangan bersama.
Dalam kesempatan tersebut, Danrem 121/Abw mengatakan, olahraga gowes dan tenis lapangan ini bertujuan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran serta meningkatkan stamina tubuh. selain itu, melalui kegiatan ini juga kita dapat melakukan refresing dengan menikmati suasana alam dan juga udara segar di pagi hari dengan penuh semangat.
“Banyak manfaat yang kita dapatkan dengan berolahraga bersama seperti gowes dan tenis lapangan, salah satunya sebagai bentuk cerminan prilaku pola hidup sehat dan juga sarana mewujudkan suasana kekeluargaan yang baik. Semoga kegiatan ini dapat terus kita laksanakan agar terjalin kekompakan dan suasana kerja yang nyaman,” kata Danrem.
Sementara itu, Dandim 1205/Sintang saat ditemui mengatakan, gowes kali ini adalah perdana di tahun 2024, harapannya kegiatan ini dapat menjadi pembangkit semangat serta tentunya untuk menjaga stamina dan ketahanan tubuh para anggota sekalian, semoga dengan dilaksanakannya kegiatan hari ini dapat menjadikan tubuh kita lebih fit dan bugar.
Dikatakan Dandim Sintang pada bahwa ia dan anggota merasa turut senang dan enjoy mengikuti sepeda santai bersama bapak Danrem, karena menurutnya olahraga juga dapat dijadikan sarana untuk melepas penat dan stres.
“Selain untuk menjaga stamina, kegiatan hari ini juga dapat menjadi pelepas penat dan stres, serta kegiatan ini juga dimaksudkan agar kita lebih siap untuk kegiatan kedepan, yang mana kita dihadapkan pesta demokrasi, jadi fisik dan stamina prajurit harus prima, terutama anggota Kodim Sintang,” ucap Dandim.
#Pendim1205.