Ingatkan Kerawanan Cuaca Buruk, Babinsa Koramil Jelai Hulu Menyapa Warga Di Pondok Ladang.

Redaksi Korem 121/abw

Ketapang – Dalam menjalin Komunikasi Sosial (Komsos) antara aparat Komando Kewilayahan dengan dengan seluruh komponen masyarakat dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja.
Kali ini Praka Ilham Suhada Babinsa Koramil 1203-14/Jelai Hulu,menyapa Bapak Fredi salah satu warga di sebuah pondok ladang yang sedang beristirahat disela-sela kegiatan berkebun di Desa Deranuk, Kecamatan Jelai Hulu, Ketapang. Selasa (9/1/2024).
Praka Ilham Suhada yang keseharianya rutin memantau perkembangan wilayah ini mengatakan, sebagai aparat satkowil dirinya selalu berupaya hadir bersama masyarakat untuk menciptakan keharmonisan di wilayah binaan,”ujarnya.
Dalam komsosnya Babinsa Deranuk ini juga mengingatkan Bapak Fredi dan keluarga untuk selalu waspada terhadap cuaca akhir-akhir ini, mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Terutama saat hujan disertai angin kencang menimbulkan banyak kerawanan, seperti pohon tumbang,”ucapnya.
Babinsa Deranuk juga memberi masukan, semangat dan motivasi kepada Bapak Fredi dan keluarga dalam bercocok tanam.
Di tempat terpisah, Pj. Danramil 1203-14/Jelai Hulu Serma Hadiyan mengatakan, peran aktif Babinsa tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif serta kemajuan diwilayah binaannya, Terus berikan yang terbaik dalam pengabdian,”pungkasnya.
(Pendim 1203)

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar