KETAPANG, SP – Sertu Dede Parista Babinsa 1203-07/Marau, melaksanakan kegiatan Komsos (Komunikasi Sosial) dan anjangsana bersama warga binaan. Kegiatan ini bertempat di rumah Bapak Jumadi, di Desa Sukakarya, Kecamatan Marau, Kabupaten Ketapang, Senin (24/6/2024)
Adapun kegiatan Komsos dan anjangsana ini bertujuan untuk, mempererat hubungan antara Babinsa dengan warga binaan, meningkatkan silaturahmi dan rasa kekeluargaan, menerima informasi dan keluhan dari warga binaan, memberikan solusi dan saran kepada warga binaan.
Selain itu, Sertu Dede Parista juga memberikan informasi tentang berbagai program pemerintah yang dapat membantu warga binaan.
Kegiatan Komsos dan anjangsana ini merupakan salah satu bentuk upaya Babinsa untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Sertu Dede parista juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu melaksanakan kegiatan atau hal yang positif seperti melaksankan gotong royong, dan melaksanakan patroli malam untuk mencegah adanya tindakan kriminal atau kejahatan yang ada di Desa sukakarya,” ujarnya.