Dandim 1206/Psb Letkol Inf Nasli S.Sos., Ikuti Kegiatan Rakor Linsek Operasi Kepolisian Kewilayahan “Mantap Praja Kapuas 2024” Dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Pilkada Tahun 2024

Penrem 121 ABW

Kapuas Hulu – Dandim 1206/Putussibau Letkol Inf Nasli S.Sos., Ikuti Kegiatan Rakor Linsek Operasi Kepolisian Kewilayahan “Mantap Praja Kapuas 2024” Dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Pilkada Tahun 2024 Diwilayah Kabupaten Kapuas Hulu, Aula Hotel Grand Banana Putussibau, Jln. Ngurah Rai, Kelurahan Putussibau Kota, Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Kamis (22/08/2024).

Dandim 1206/Putussibau Letkol Inf Nasli S.Sos., menyampaikan “Kesiapan pengamanan dari personel TNI-POLRI akan selalu siap mendukung dan berpartisipasi dalam penyelenggaraan Pilkada ini, sehingga kita semua bisa santun dalam politik dan kita bisa menunjukkan bahwa kita memang masyarakat yang bisa menjaga ketertiban dan keamanan Pilkada”, pungkasnya.

Diakhir Paparan Dandim 1206/Putussibau Letkol Inf Nasli S.Sos., juga menyampaikan “Jangan sampai ada kesenjangan antar kedua kubu paslon, kemudian jangan sampai terbentur dan teradu domba oleh oknum tertentu karena itu dapat menyebabkan terpecah belahnya seluruh elemen masyarakat, karena siapa pun Paslon yang terpilih nantinya itu lah yang akan menjadi Bupati dan Wakil Bupati kita di Kabupaten Kapuas Hulu ini”. Tutup Dandim 1206/Putussibau Letkol Inf Nasli S.Sos.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar