Kegiatan dilaksanakan di lapangan Bola Wijaya Kusuma, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Bengkayang, Rabu (4/9/2024).
Babinsa mengatakan Pasar Rakyat ini merupakan aspirasi dari masyarakat desa untuk melestarikan nilai-nilai budaya.
Karena sebelum Pasar rakyat dibangun sudah melakukan musyawarah, dari Camat, Kepala Desa, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Para sesepuh. Dengan adanya pasar ini dapat memperluas kesempatan kerja dalam konteks mengurangi pengangguran sekaligus mampu mengentaskan kemiskinan.
Babinsa berharap kepada para pedagang terkait keindahan dan kebersihan harus diperhatikan, karena pengembangan pasar rakyat manajemen dan pengelolaannya harus baik dan benar sehingga dapat meningkatkan kualitas pasar dan keuntungan buat para pedagangnya.
“Sebagai Babinsa merasa bersyukur atas Peresmian Pasar Rakyat ini karena merupakan wadah yang memiliki fungsi sosial yang strategis bagi masyarakat. Sehingga dapat menumbuhkan rasa saling peduli dan rasa saling membutuhkan,” ucapnya.
