Kapuas Hulu – Kasdim 1206/Putussibau Hadiri Acara “Gebyar PAUD 2024 Kabupaten Kapuas Hulu” di Lapangan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan, Jln. W. R. Supratman, Kel. Putussibau Kota, Kab. Kapuas Hulu, Prov. Kalbar, Selasa (10/09/2024).
Gebyar PAUD 2024 Kabupaten Kapuas Hulu ini adalah acara atau kegiatan yang dapat membantu anak-anak kita untuk terus meningkatkan potensi dalam diri mereka serta menambah semangat anak-anak dalam kegiatan pembelajaran.
Kata sambutan dari Bunda PAUD KH, Angeline Fremalco, S.H. M.H.
“kegiatan tahun 2024 Gebyar tahun ini mempunyai nilai yang sangat positif karena itu saya selaku Bunda PAUD Kabupaten Kapuas Hulu sangat mengapresiasi atas kegiatan ini kita berharap Kegiatan ini dapat terus dilanjutkan karena kegiatan-kegiatan seperti ini dapat membantu anak-anak kita untuk terus meningkatkan potensi dalam diri mereka dan anak-anak PAUD ini adalah anak-anak generasi emas”.