Tingkatkan Ketahanan Pangan ,Babinsa Koramil 1202-02/Sgl Turun ke Sawah Dampingi Petani Tanam Padi.

Bengkayang- selasa (23/06/2020) Babinsa Desa bange Koramil 1202-02/Sgl An.Koptu Amberan mulyadi turun ke sawah dampingi Petani tanam padi lahan kering, inpago 9 turiman jagung hibrida di poktan satya tani desa bange Kec. Sanggau Ledo, Kab Bengkayang.

Babinsa Koptu Amberan mengatakan “pendampingan ini merupakan salah satu tugas kita dalam ikut serta dalam meningkatan ketahanan pangan di wilayah binaan kami.Bahu Membahu, bekerja sama dibidang pertanian dan sebagai sarana silaturtohmi dengan kelompok Tani yang ada di Poktan satya tani Desa Bange” ungkapnya.

Bahwasanya kegiatan pendampingan ini sangat membantu petani dalam rangka mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh pemerintah. “Sebagai seorang Babinsa harus selalu siap sedia membantu warga apalagi dalam kegiatan tanam padi dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayahnya,”tambah Koptu Amberan.

Sementara itu Ketua Poktan satya tani Bapak Yalman menyampaikan dirinya sangat senang dengan adanya Babinsa yang terjun langsung membantu para petani. Apalagi turut memberikan penyuluhan, bimbingan dan pendampingan dalam bertani.

“Dengan adanya pendampingan dari para Babinsa bisa meningkatakan hasil panen padi tahun ini, sehingga kesejahteraan para petani dapat meningkat dan dirasakan Masyarakat”ujarnya.

Ditempat terpisah Dandim 1202/Skw Letkol Arm Victor J L lopulalan S.Sos ,Menyampaikan tujuan dari pendampingan ini untuk memotivasi Petani dalam upaya meningkatkan hasil panen tanam padi sekaligus juga sebagai wujud kepedulian TNI terhadap warga di wilayah.
Salah satu peran nyata di lapangan, untuk menjaga ketahanan pangan dan memberi semangat Petani sekaligus mendukung pemerintah daerah dalam mensukseskan ketahanan pangan khususnya di wilayah Desa. bange Kec. Sanggau Ledo, Kab Bengkayang”ujarnya.(Pendim 1202/Skw)

Tinggalkan komentar