IKUT LOMBA DESA MANDIRI, PASITER KODIM 1208/SAMBAS RANCANG PERSIAPAN.

Sambas – Desa Sumber harapan Kec. Sambas Kab. Sambas didaulat untuk mengikuti lomba desa mandiri tingkat Provinsi yang akan digelar pada pertengahan Agustus 2020 mendatang.

Ajang lomba Desa Mandiri bebas Covid-19 yang siap digelar pada pekan depan akan diikuti oleh seluruh Desa di Kalimantan Barat sekaligus sebagai promosi dalam Pelaksanaan era kelaziman baru atau new normal di Bumi Kaltulistiwa.

Kegiatan lomba yang meliputi upaya desa dalam Penanganan Covid-19, dan prosedur Bidang Kesehatan, Bidang Ekonomi ( ketahanan pangan ) Bidang Sosial Budaya serta Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Tentunya memerlukan persiapan yang matang sehingga siap untuk bersaing. Melakukan edukasi dengan Instansi yang terkait harus benar-benar mempersiapkan segala sarana dan prasana pendukung.

Pada kesempatan itu dalam rapat yang digelar di Kantor Desa Sumber harapan, Rabu/12 Agustus 2020
Pasiter Kodim 1208/Sambas Lettu Inf Sigit menyampaikan,”Kegiatan Lomba Desa Mandiri bebas Covid-19 ini jangan hanya menjadi seremonial semata. “Tapi, mari kita lakukan dengan baik, karena akan banyak hal yang sangat bermanfaat bagi masyarakat bahkan bagi kita semua yang bisa dijadikan contoh bagi desa yang lainnya Tegasnya

Menurutnya,”Melalui lomba Desa mandiri ini masyarakat akan tahu sehingga dapat mengikuti apa dan bagaimana protokol kesehatan Covid-19 secara langsung. “Dengan harapan protokol kesehatan tersebut dapat menjadi budaya bagi masyarakat untuk membiasakan pendisiplinan diri dalam protokol kesehatan sehingga Pandemi ini bisa cepat berakhir, Ungkap Sigit

Dikesempatan yang sama,”Kepala Desa Sumber Harapan Drs Heri menyampaikan,”Kriteria penilaian lomba yang dikaitkan dengan protokol kesehatan juga merupakan sarana dalam Penanganan Covid-19, Sehingga membuka ruang dalam upaya pendisiplinan diri kepada masyarakat, Ucap Heri.

Setelah melakukan pengecekan data Geo Demo Konsos di Kantor Desa, Pasiter kodim menyempatkan diri untuk mengecek secara langsung persiapan yang dilakukan masyarakat seperti Sarana cuci tangan, Data dan Alkap di Puskesmas serta Pengecekan sarana dan Prasarana di Pos Kamling, yang di sesuaikan dengan protap covid 19 agar terciptanya pola hidup sehat dengan situasi yang kondusif di masyarakat.

Hal tersebut dilakukan karena wabah Covid 19 yang belum berakhir sehingga diharapkan masyarakat benar-benar safety dalam beraktifitas yang endingnya dapat memutus mata rantai Corona Virus Disease 19,Harapnya mengakhiri.

Tinggalkan komentar