Sosialisasi Karhutla, Personil Koramil Mandor Ajak Masyarakat Peduli Lingkungan

Redaksi Korem 121/abw

LANDAK – Anggota Koramil 1201-08 / Mandor memberikan pemahaman tentang bahaya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) yang sering kali terjadi kebakaran ketika cuaca sedang panas, Mandor, Rabu (14/04/2021).
“Sosialisasi ini dilakukan guna mengantisipasi terjadinya kebakaran lahan, dan memberikan pemahaman kepada masyarakat efek yang bisa ditimbulkan,” ujar Koptu Yohanis.
Koptu Yohanis menambahkan, membersihkan lahan dengan cara membakar dapat menyebabkan dampak kebakaran yang lebih meluas, menyebabkan polusi udara, dan dapat dikenakan hukuman bagi pelaku pembakaran lahan.
Lahan gambut sangat rawan karena sifat nya yang seperti kayu kering bila terjadi kebakaran. Lahan paling rawan bila sedang terjadi kebakaran dan susah dipadamkan karena kecepatan rambatan api yang cepat.
“Di wilayah Mandor sekarang ini intensitas hujan sudah mulai berkurang, banyak lahan yang kering dan gersang, khususnya lahan gambut, maka dari itu jangan sekali kali melakukan pembakaran, karena dapat merugikan diri sendiri dan orang lain,” tutupnya.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar