Optimalisasi Pencapaian TMMD Reg Ke-112, Kodim 1203/Ktp, Ini Penjelasan Dansatgas.

Ketapang- Salah satu faktor dalam optimalisasi pencapaian TMMD Reguler Ke-112, Kodim 1203/Ktp tidak lepas dari berbagai faktor utama, yakni faktor kesehatan lebih-lebih di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini.
Hal ini ditegaskan Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta SH.M.SC., Dansatgas TMMD Reguler Ke-112, Kodim 1203/Ktp di Desa Riam Bunut, Kec. Sungai Laur, Kab. Ketapang, Selasa (21/9/2021).
Beliau mengatakan,” Selain pencapaian hasil sasaran fisik program TMMD yang optimal, pencegahan serta upaya memutus penularan Covid-19 harus lebih diutamakan, Untuk itu, setiap pelaksanaan tugasnya, Satgas TMMD Reguler Ke-112, Kodim 1203/Ktp hendaknya selalu senantiasa mengedepankan protokol kesehatan Covid-19, “tegas Dansatgas
Dansatgas menyebutkan”Sejak awal TMMD Reguler Ke-112, Kodim 1203/Ktp dimulai, pihaknya memprioritaskan protokol kesehatan, termasuk di antaranya memakai masker, bahkan personel yang akan diterjunkan dalam kegiatan pengerjaan Program TMMD tersebut sebelumnya dilakukan tes swab.,’jelasnya.
Pemberlakuan protokol kesehatan juga dilakukan di Posko TMMD, seperti wajib masker, pemeriksaan suhu tubuh oleh Tim Keslap sebagai langkah awal pencegahan penularan Covid-19, sehingga apabila diantara personel yang tergabung dalam TMMD tersebut sedini mungkin dapat diambil langkah antisipasi pencegahannya,” ujarnya.
Hal ini dilakukan demi mewujudkan pencapaian hasil TMMD yang maksimal, serta didukung dengan adanya penegakan protokol kesehatan yang dipelopori oleh Satgas TMMD Reguler Ke-112, Kodim 1203/Ktp,” tegas Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta SH.M.SC.,

Tinggalkan komentar