Ketapang – Dalam rangka upaya pencegahan dan penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (karhutla) di wilayah kerjanya, Kodim 1203/Ktp mengikuti apel Gelar Pasukan Operasi Bina Karuna Kapuas Tahun 2022.
Apel gelar yang dilaksanakan TNI-Polri, Manggala Agni, BPBD dan Damkar Ketapang tersebut berlangsung di Mapolres Ketapang, Jalan Brigjen Katamso No. I, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang. Selasa (8/3/2022)
Dalam amanatnya Kapolda Kalbar yang dibacakan Kapolres Ketapang AKBP Yani Permana, S.I.K., M.H., mengatakan, Kalimantan Barat termasuk salah satu provinsi yang rawan kebakaran hutan, kebun dan lahan, dimana faktor pemicu terjadinya kebakaran adalah pembakaran lahan perkebunan dengan cara dibakar dan tidak terkendali sehingga membakar lahan gambut lainnya.
Kebakaran hutan, kebun dan lahan di areal yang luas dapat menimbulkan dampak besar yang sangat merugikan dengan munculnya kabut asap ,” imbuhnya.
Upaya penanggulangan karhutla dapat dilakukan dengan upaya preemtif antara lain pemetaan hotspot, deteksi dini, melakukan himbauan, melakukan sosialisasi kepada pihak perusahaan dan masyarakat, melakukan kegiatan koordinasi dengan instansi lain, memberdayakan peran tomas dan mendorong pemda melakukan upaya sesuai tupoksinya,” jelasnya.
Berdayakan petugas patroli desa untuk cegah karhutla dan giat patroli dititik beratkan pada titik hot spot, jika menemukan titik api segera dipadamkan. Laksanakan patroli terpadu TNI, POLRI, Manggala Agni dan masyarakat peduli api serta mapping desa-desa yang berpotensi terjadinya karhutla,” tandasnya.
Mengakhiri sambutannya Kapolres menegaskan kepada anggota yang terlibat Operasi Bina Karuna Kapuas-2022 agar melaksanakan operasi tersebut dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab serta dapat bekerja sama dengan komponen lainnya termasuk masyarakat sehingga tujuan operasi ini adalah tidak adanya asap di kalimantan barat dan berjalan lancar,” pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1203/Ktp yang diwakili Pasi Ops Kodim 1203/Ktp Lettu Inf Suyatno mengatakan, Pihaknya akan selalu bersinergi serta mendukung dalam upaya pencegahan dan penanganan Karhutla khususnya diwilayah kerja Kodim1203/Ktp.
Apel gelar pasukan ini sebagai langkah pengecekan kesiapan sarana dan prasarana serta para personel dalam rangka antisipasi menghadapi bencana karhutla di wilayah Kabupaten Ketapang tahun 2022, serta memantapkan koordinasi antar Instansi dan seluruh elemen masyarakat dalam penanggulangan bencana karhutla,” tegasnya.
(Pendim 1203)