Sintang – Perwira Seksi Intelijen (Pasi Intel) Kodim 1205/Sintang, Lettu Inf Edi Ardianto menghadiri kegiatan Simulasi pengamanan pemilu tahun 2024 di wilayah hukum Polres Sintang yang dilaksanakan di Halaman Polres Sintang, Rabu (18/10/2023).
Kapolres Sintang AKBP Dwi Prasetyo Wibowo S.I.K mengatakan simulasi sistem pengamanan kota sebagai upaya kesiapsiagaan menghadapi situasi kerawanan yang mungkin terjadi saat Pemilu.
Simulasi Sispamkota melibatkan berbagai instansi. Yakni personel Polri dan TNI, Brimob, Satpol-PP, serta Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Dalam peragaan Sispamkota tersebut, Sejumlah simulasi pengamanan pemilu di peragakan. Seperti pendistribusian logistik yang di skenariokan sempat mendapat gangguan dan ancaman dari orang tidak di kenal, namun dengan sigap tim pengamanan berhasil mengatasi berbagai gangguan itu,” ungkap Kapolres.
Pada simulasi Sispamkota itu, personel Polres Sintang dan Brimob dengan menggunakan pakaian anti huru hara dan kendaraan taktis memperagakan teknik penanganan massa unjuk rasa yang bertindak anarkis di Kantor KPU wilayah Sintang, lanjut Kapolres Sintang.
Sementara itu Pasi Intel kodim Sintang dalam keterangannya juga mengatakan bahwa simulasi Sispamkota itu merupakan uji kemampuan dalam mengendalikan massa yang mengganggu pelaksanaan pemilu.
“Latihan sistem pengamanan kota itu perlu di lakukan secara berkelanjutan dalam rangka menguji kesiapsiagaan personil khususnya dalam pengamanan pemilu nanti, kami pihak TNI dalam hal ini Kodim 1205/Sintang juga siap mendukung dan membantu pengamanan pemilu yang akan datang,”
pungkas Edi Ardianto.