Sintang – Komandan Kodim 1205/Sintang, Letkol Inf Rangga Bayu Widiartha turut menghadiri pembukaan Kelam Tourism Festival. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Sintang H. Jarot Winarno, Kamis(26/10/2023).
Kegiatan yang dilaksanakan di Halaman Indoor Gor Apang Semangai tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Sintang, unsur Forkopimda Kabupaten Sintang, Kepala Opd, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta dihadiri juga oleh perwakilan Pejabat Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Barat.
Pembukaan event tahunan ini ditandai dengan peniupan dan penabuhan sejumlah alat musik tradisional oleh Bupati Sintang dengan didampingi Forkopimda serta sejumlah Pejabat perwakilan dari Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat. Kelam Tourism Festival tahun 2023 ini merupakan agenda tahunan kepariwisataan yang ada di Kabupaten Sintang yang bertujuan untuk mempromosikan, menginformasikan kepada masyarakat luas tentang kepariwisataan yang ada di Kabupaten Sintang, agar kepariwisataan di Kabupaten Sintang dapat dikenal oleh wisatawan diseluruh Indonesia maupun Mancanegara.
Bupati Sintang dalam sambutannya mengatakan, banyak kegiatan yang akan dilaksanakan dalam event ini nanti, salah satunya yaitu mendaki bukit kelam. Harapan saya untuk pendaki-pendaki muda agar bisa mengikuti kegiatan tersebut untuk meramaikan event ini, ujarnya.
Tidak hanya itu, Kepala Dinas Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sintang, Hendrika menyampaikan, ada beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan selama 10 hari nanti, yang mana dalam kegiatan-kegiatan tersebut juga merupakan program dari pemerintah untuk mengenalkan pariwisata dan budaya yang ada di Kabupaten Sintang terutama wisata Bukit Kelam.
“Tujuan Kelam Tourism Festival ini adalah untuk memberikan informasi kepada masyarakat luar tentang pariwisata yang ada di Sintang. Agar Sintang lebih dikenal diseluruh Indonesia dan juga mancanegara. Event ini juga sebagai tempat untuk menyalurkan minat dan bakat masyarakat terutama dibidang seni dan budaya,” ungkapnya.
Dikesempatan berbeda, Dandim Sintang usai kegiatan saat ditemui menyampaikan dukungan dan apresiasinya atas penyelenggaraan Kelam Tourism Festival. Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat sintang untuk turut mensukseskan gelaran kegiatan tersebut.
“Mari kita ramaikan dan sukseskan, tentu harapan Pemkab Sintang kegiatan ini bermanfaat bagi seluruh masyarakat terutama di Kabupaten Sintang,” ujar Dandim.