Mempawah – Sebagai wujud penghargaan terhadap Tim Vaksinator Kodim 1201/Mph, Danrem 121/Abw Brigjen TNI Dr. Ronny, S.A.P., M.M., memberikan piagam penghargaan kepada sembilan orang Prajurit dan lima Tenaga Kesehatan Puskesmas.
Penghargaan tersebut diserahkan Danrem 121/Abw di tiga lokasi vaksinasi serentak, yaitu di Desa Jongkat, Desa Peniraman dan Aula Makodim 1201/Mph, Kabupaten Mempawah, Selasa (22/2/2022).
Dalam sambutan singkatnya Brigjen TNI Dr. Ronny, S.A.P., M.M., mengucapkan terima kasih dan hormat pada Tim Vaksinator dan Nakes atas kinerja selama ini,
“karena tugasnya sangat beresiko, dihadapkan dengan semakin meningkatnya kasus penyebaran Covid-19 namun tetap eksis melayani masyarakat,” ucap Danrem 121/Abw tersebut.
Dirinya juga mengimbau kepada seluruh yang hadir agar tetap mematuhi prosedur kesehatan dan jangan takut divaksin karena vaksin untuk mencegah diri kita terpapar Covid-19, apalagi dalam serbuan vaksinasi ini tidak dipungut biaya.
Sembilan Vaksinator Kodim 1201/Mph yang mendapatkan Piagam Penghargaan adalah, Peltu Sumantri, Pelda Marsono, Serma Dian, Serka Santoso, Serka Bardianta, Sertu Jerry, Sertu Supardi, Koptu Rohim, Praka Sagita dan lima dari Tenaga Kesehatannya Vivi Rahmadani, S.Tr. Kep., Indah Murniati, S.Kep., Nes., Feri Irawan, S.Tr. Kep., dan Lulu Loharia, S.Tr., Kep. Nes.