Kasdim Sintang Hadiri Kegiatan Ramah tamah Pemkab Melawi Bersama Pemkab Seruyan di Melawi

Melawi – Kepala Staf Kodim 1205/Sintang, Mayor Inf Andreas menghadiri Kegiatan Malam Ramah Tamah Pemerintah Kabupaten Melawi dalam rangka kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Seruyan yang dilaksanakan di Pendopo Bupati Melawi, Selasa (27/02/2023).
Malam ramah tamah tersebut merupakan puncak dari rangkaian acara kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Seruyan di Kabupaten Melawi.
Kegiatan peningkatan kerjasama antara Pemkab Melawi dan Pemkab Seruyan Provinsi Kalimantan Tengah ini diantaranya melakukan penandatanganan kerjasama dibidang kesehatan, diskusi dan sharing terkait pengendalian inflasi daerah di Kabupaten Melawi, serta diskusi dan berbagi pendapat terkait pendistribusian BBM di wilayah Kabupaten Seruyan.
Sekretaris Daerah Kabupaten Melawi, Paulus saat membacakan sambutan Bupati Melawi menyambut baik kunjungan kerja yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Seruyan di Kabupaten Melawi.
“Kami ucapkan terimakasih kepada Pemda Seruyan, karena momentum ini sangat dibutuhkan untuk saling berbagi informasi, inovasi, dan pengetahuan serta sama-sama belajar demi perbaikan dan kemajuan bersama, sehingga tercapai hasil positif sebagaimana yang kita harapkan bersama,” ungkapnya.
Kedua Pemerintah Daerah juga berharap kerjasama yang dilaksanakan antara Pemkab Melawi dan Pemkab Seruyan dapat berjalan baik dan saling terbina komunikasi yang baik.
Selain itu, Kasdim Sintang saat ditemui usai kegiatan turut menyampaikan tanggapannya, yang mana Kodim 1205/Sintang selaku aparat teritorial tentunya mendukung dan menyambut baik kebijakan-kebijakan pemerintah, tak terlebih pemerintah daerah, dan tentunya ini dapat membawa kemajuan yang baik dari kedua Kabupaten ini.
“Intinya kita Kodim Sintang dalam kapasitasnya selaku aparat teritorial tentunya mendukung hal ini guna pemantapan pembangunan dan hubungan keterkaitan antar daerah ini,” pungkas Andreas.

Tinggalkan komentar