Sintang – Babinsa Koramil 1205-07/Sintang Serda Julianto bersama Bhabinkamtibmas Polsek Sintang Bripka Trilian menghadiri acara Peletakan Batu Pertama Pembangunan PAUD Intan Kasih Desa Baning Kota oleh Bupati Sintang yang dilaksanakan di Kantor Desa Baning Kota, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, Senin(08/01/2024).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Bupati Sintang Jarot winarno, Ketua DPRD Kabupaten Sintang Florensius Roni, Camat Sintang Tatang Supriyatna, Kadisdikbub diwakili oleh Setyo Wardoyo, Kepala Desa Baning Kota Muryadi, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutanya Kepala Desa Baning Kota mengatakan peletakan batu pertama dalam pembangunan PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) adalah untuk secara simbolis memulai proyek pembangunan tersebut. Ini menandai awal resmi dari upaya membangun fasilitas pendidikan yang ditujukan khusus untuk anak usia dini, tujuannya adalah untuk memberikan pondasi yang kuat bagi perkembangan anak-anak melalui fasilitas yang sesuai dan mendukung pembelajaran awal.
Ianya menambahkan, PAUD intan kasih desa Baning kota ini kami bangun menggunakan dana desa sebesar Rp. 180 juta untuk dana awal, dana berikutnya akan di Anggarkan pada ADD tahun 2024. Semoga pembangunan berjalan dengan sukses aman lancar dan tertib. Kami ucapkan terimakasih atas dukungan dan bantuannya kepada stakeholder terkait dalam proses pembangunan ini.
Sementara itu, Bupati Sintang pada kesempatannya sekaligus melakukan peletakan batu pertama pembangunan menyampaikan ucapan terimakasih atas kesempatan tersebut, ia berharap semoga PAUD yang akan dibangun ini dapat mendidik anak usia dini menjadi anak yg soleh, sholeha, menjadi anak cerdas dan berbakti kepada orang tua serta berguna untuk negara Indonesia.
Peletakan batu pertama dilakukan langsung oleh Bupati Sintang didampingi para pejabat yang hadir.