Kayong Utara,Rabu (9/10/2019)- Antusias masyarakat berebut hadiah dalam mengikuti lomba Panjat Pinang yang di gelar Koramil 1203-08/Pulau Maya Karimata untuk memeriahkan HUT Ke -74 Tentara Nasional Indonesia Tahun 2019 dijajaran Kodim 1203/ketapang, yang dikemas dalam kegiatan Komsos (Komunikasi Sosial) Kreatif, yang dilaksanakan di lapangan Desa Tanjung Satai,Kecamatan Pulau Maya Karimata, Kabupaten Kayong Utara.
Dandim 1203/Ktp Letkol Kav Jami’an,S.I.P, Melaui Danramil 1203-08/ PMK Kapten Inf Tego Santosa dalam membuka acara menuturkan bahwa selain memeriahkan HUT TNI kegiatan ini merupakan aplikasi dari tugas pokok TNI ( dalam hal ini Satkowil ), adanya TNI ditengah lingkungan masyarakat, hendaknya harus memberikan kontribusi yang positif bagi lingkungan disekitarnya. Hal ini yang kami sebut dengan Pembinaan Teritorial, maka terjalin hubungan silaturahmi untuk menciptakan kemanunggalan TNI-Rakyat, kemudian pada kesempatan yang berbahagia ini, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada muspika dan masyarakat sehingga kegiatan ini dapat terlaksana,”Tuturnya
Dalam kegiatan Komsos (Komunikasi Sosial) Kreatif ini juga diperlombakan permainan gaple dan berbagai perlombaan lainya. Selain sebagai hiburan juga mengingatkan kita semua agar selalu menyadari bahwa untuk meraih suatu kesuksesan tentulah melalui suatu proses perjuangan dan kerja keras serta kebersamaan
Melalui rilisnya Dandim menjelaskan bahwa perubahan lingkungan yang berkembang dinamis saat ini semakin kompleks. Perkembangan dunia telah menciptakan dimensi dan metode peperangan baru, untuk itu kualitas sumber daya manusia dalam menghadapi berbagai macam tantangan harus di tingkatkan. melalui kegiatan komsos kreatif ini saya berharap soliditas TNI yang berpegang teguh pada nilai-nilai keprajuritan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat dengan pembinaan teritorial di wilayah binaan dapat menjadi pemersatu dan perekat bangsa yang berbhineka tunggal Ika,”Pungkasnya. (Kodim 1203)