Melalui Babinsanya, Kodim Sintang Terus Dukung Program Nasional Vaksinasi Covid-19

Redaksi Korem 121/abw

Sintang – Kodim Sintang terus mendukung suksesnya penyelenggaraan program nasional vaksinasi covid-19 di wilayah Koramil jajaran Kodim 1205/Sintang.
Bentuk kegiatan tersebut ditunjukkan Babinsa di wilayah dengan turut serta bersama tim vaksin menjangkau Desa-desa di wilayah Koramil jajaran untuk bersama-sama melakukan vaksinasi kepada warga masyarakat.
Kopda Andri, Babinsa Koramil 1205-12/Kayan Hulu mengatakan, Alhamdulillah selama 2 hari kegiatan bersama UPTD Puskesmas Tebidah di dua Desa, yaitu Desa Nanga Tampang, dan Desa Riam Panjang ada 614 orang yang menerima vaksin, katanya saat di lokasi kegiatan, Kamis (23/12/21).
“Kemarin kita kunjungi 2 Desa, yang mana tim pelaksana dipimpin Johanes Sitrus, A.Md.Kep. Kami Babinsa dan Bhabinkamtibmas di lokasi juga turut membantu mendata dan pastinya mengamankan terselenggaranya kegiatan vaksinasi dosis I tersebut, sehingga warga masyarakat yang sudah mendapatkan vaksinasi, diharapkan terjadi peningkatan kekuatan imunitas tubuh, untuk dapat mencegah penyebaran covid-19,” kata Andri.
Lebih lanjut ia mengatakan, “kami TNI tentunya, dari jajaran Koramil 1205-12/Kayan Hulu, senantiasa terus berupaya membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus covid-19 di wilayah, dan mendukung percepatan vaksinasi di masyarakat,” pungkas Kopda Andri.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar