Ketapang – Wujud kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, Koramil 1203-04/Sp. Hulu, Kodim 1203/Ktp melaksanakan kegiatan penghijauan berupa penamaman pohon bersama mitra kerjanya di Kecamatan Simpang Dua, Kabupaten Ketapang. Sabtu (3/9/2022)
Kegiatan penghijauan ini diikuti oleh Unsur Forkopimcam Simpang Dua, Dinas UPT KPH Wil Ketapang Utara, Kepsek SMAN 1 Simpang Dua, Perangkat Desa dan pelajar.
Dalam keterangannya Serda Abdhul Kholik mengungkapkan, “Penanaman ini merupakan bentuk kepedulian bersama untuk generasi penerus dalam rangka pelestarian lingkungan agar tetap hijau dan asri,” ucapnya disela kegiatan.
Lebih lanjut menurutnya, penghijauan lingkungan tentunya menjadi kewajiban bersama demi menjaga keselarasan oksigen, pasalnya pohon yang kita tanam ini bermanfaat sebagai penyerap dan penyaring udara yang dapat menciptakan ruang hidup sehat bagi makhluk hidup,” tandasnya.
Dirinya juga berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh kepada masyarakat, terlebih generasi muda untuk lebih mencintai alam dengan menjaga kelestariannya,” pungkasnya.
(Pendim 1203)