Home / Teritorial / Melalui Virtual, Seskoad Gelar Focus Group Discussion (FGD) Litbanghan Sismet TA 2022

Melalui Virtual, Seskoad Gelar Focus Group Discussion (FGD) Litbanghan Sismet TA 2022

Sintang – Komandan Kodim 1205/Sintang, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono bersama Kaban Kesbangpol Sintang, Kusnidar mengikuti kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Litbanghan Sismet Seskoad Tahun 2022 secara virtual yang dilaksanakan di Ruang Transit Makodim Sintang, Rabu (23/11/2022).
Pelaksanaan FGD diawali dengan paparan Kelompok Kerja (Pokja) tentang Optimalisasi Sisrendal Binter melalui perencanaan program dan anggaran TNI AD bidang teritorial, dan dilanjutkan dengan moderator menyampaikan tujuan dan latar belakang FGD serta memperkenalkan tim pokja maupun penanggap.
Selain itu Dandim Sintang mengatakan bahwa, kegiatan diskusi yang berlangsung dua arah ini harapannya dapat memberikan kesimpulan dan menjadi rumusan serta masukan dalam penyempurnaan perencanaan program dan anggaran TNI AD khusunya di bidang teritorial.
“Kesimpulan yang dirumuskan pada kegiatan FGD ini yakni, terwujudnya suatu masukan yang komprehensif dalam penyempurnaan hasil penelitian tentang Optimalisasi Sisrendal Binter melalui perencanaan program dan anggaran TNI AD bidang teritorial,” jelas Dandim.

About Redaksi Korem 121/abw

Check Also

Cegah Banjir, Inilah Upaya Kodim 1202/Skw Dalam Penanggulangan Bencana Banjir di Kota Singkawang.

Singkawang – kodim 1202/Skw bersama anggota koramil 01/Skb dan 02/Sks melakukan pembersihan saluran drainase atau …

Leave a Reply