Kunjungi Koramil Wilayah Kecamatan Kayan, Dandim Disambut Danramil dan Forkopimcam

Redaksi Korem 121/abw

Sintang – Melanjutkan kunjungan kerja ke Koramil jajajaran Kodim 1205/Sintang, kali ini Dandim Sintang, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono mengunjungi Koramil wilayah Kecamatan Kayan yaitu Koramil 1205-12/Kayan Hilir dan Koramil 1205-17/Kayan Hulu, Kamis (25/05/2023).
Tiba di lokasi dalam kunjungan tersebut Dandim 1205/Sintang tampak disambut oleh rombongan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) dari kedua Kecamatan.
“Terimakasih saya ucapkan kepada semua yang telah sudi hadir meluangkan waktu di Koramil ini, ini menunjukkan Komunikasi yang terbangun antar instansi dan pimpinan di Kecamatan ini sangat baik dan kompak,” kata Dandim saat mengawali sambutannya.
Dikatakan Dandim Sintang, ia begitu mengapresiasi kebersamaan dan kekompakan jajarannya bersama unsur terkait, yang mana hal ini tentunya sangat memudahkan dalam mendukung pelaksanaan tugas sehari-hari dari masing-masing instansi di wilayah yang senantiasa memerlukan sinergitas.
Selain itu Dandim menambahkan, kegiatan ini hanya bersifat kunjungan kerja, dan merupakan hal lumrah dari pimpinan, sebagai sarana mengenal lebih dekat anggota di wilayah serta untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi. namun sambutan dan kesempatan waktu yang bapak-bapak sekalian berikan sangat patut di apresiasi, ujarnya.
“Dengan adanya kunjungan ini, tentunya saya berharap dapat tercipta kedekatan dan kekompakan yang semakin baik, sehingga komunikasi dapat terus terjalin antara Dandim, anggota Koramil dan seluruh Forkopimcam agar tercipta rasa kekeluargaan dalam mendukung pelaksanaan tugas kita,” ujar Dandim Sintang.
Kegiatan dilanjutkan dengan dialog dan ramah tamah yang dilanjutkan pengecekan kondisi bangunan Koramil oleh Dandim yang didampingi Danramil.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar