Pasi Pers Kodim 1205/Sintang Hadiri Rapat Peringatan Hari Pahlawan

Redaksi Korem 121/abw

Sintang – Pemerintah Kabupaten Sintang bersama unsur Forkopimda melakukan rapat koordinasi persiapan peringatan Hari Pahlawan ke-78 di Ruang Rapat Asisten I Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Jum’at (03/11/2023).
Rapat yang dipimpin oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Syarief Yasser Arafat, S.Sos, M.Si ini juga dihadiri perwakilan jajaran panitia peringatan Hari Pahlawan ke-78 tingkat Kabupaten Sintang.
Dalam rapat tersebut membahas tentang persiapan pelaksanaan peringatan dan rangkaian kegiatan yang akan di laksanakaan untuk memperingati Hari Pahlawan.
“Untuk upacara nanti akan dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Sintang, selanjutnya untuk ziarah dan tabur bunga akan dilaksanakan setelah upacara selesai di Makam Pahlawan,” ujar Yasser.
Sementara itu, Pasi Pers Kodim Sintang Letda Inf Witono saat ditemui menyampaikan akan mendukung sepenuhnya kegiatan yang akan dilaksanakan dari hasil rapat ini.
“Pentingnya pelaksanaan rapat ini agar apa-apa yang kita siapkan dan rencanakan pada pelaksanaan nanti dapat berjalan lancar dan sesuai rencana,” ucapnya.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar