Babinsa Koramil 06/Ngabang Mewakili Danramil Untuk Menghadiri Bimtek Panwaslu Kelurahan/Desa

Penrem 121 ABW

Landak – Babinsa Koramil 1210-06/Ngabang Serda Suharno menghadiri undangan Bimbingan Teknis (Bimtek) Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa se – Kecamatan Ngabang oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) bertempat Cafe Legian Jl. Pangeran Cinata Ngabang Kebupaten Landak Jumat ( 19/7/2024 )

Kegiatan bimtek Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa se – Kecamatan Ngabang kali ini dalam rangka menghadapi pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat dan Bupati dan Wakil Bupati Landak Tahun 2024.

” Melalui kegiatan Bintek ini agar semua anggota Panwaslu Kelurahan/Desa memperhatikan materi yang disampaikan oleh pembawa materi agar kita semua paham dan mengerti tentang tugas yang akan dilaksanakan pada pemilu 2024.

Babinsa Serda Suharno mengataka.Tujuan utama bimtek untuk meningkatkan kualitas kelayakan kepada pemilih dalam menggunakan hak pilih, maka anggota saling mengingatkan pemahaman dan kemampuan teknis dalam penyelenggaraan pemilu.

“Panwas diharapkan memiliki integritas yang kuat serta dapat bekerja sesuai dengan tupoksinya dan harus menjaga netralitas” terangnya.( 1210/Ldk )

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar