Babinsa Tempunak Hadiri Penutupan Kegiatan Pembangunan Kesehatan Masyarakat Desa

Penrem 121 ABW

Sintang – Mewakili Danramil Tempunak Serma Maman Surakhman, menghadiri acara penutupan kegiatan Pembangunan Kesehatan Masyarakat Desa (PKMD) yang diselenggarakan oleh mahasiswa Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Stikara yang dilaksanakan di pendopo Bupati Sintang, Rabu (05/02/2025).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Bupati Sintang diwakili Staf Ahli Helmi, Ketua Stikara Sintang, Camat Tempunak Mariono, Camat Tebelian, Kapolsek Tebelian diwakili Aipda Titus, serta tamu undangan lainnya.

Pada kesempatannya Bupati Sintang dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bupati mengatakan kesehatan adalah salah satu hak asasi manusia yang paling fundamental. Oleh karena itu, kita harus berusaha untuk meningkatkan kesehatan masyarakat.

Kita harus bekerja sama untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan, meningkatkan akses ke layanan kesehatan, dan meningkatkan kualitas layanan kesehatan. Mari kita bekerja sama untuk membangun kesehatan masyarakat desa kita yang lebih baik serta berkesinambungan.

Ditemui usai kegiatan, Babinsa Tempunak menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para mahasiswa dan masyarakat yang telah bekerja sama dalam mewujudkan suksesnya kegiatan ini. Ia juga menekankan pentingnya program-program kesehatan seperti PKMD dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama di desa-desa yang lebih terpencil.

“Semoga kegiatan ini tidak hanya berhenti di sini, tetapi dapat berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat dalam hal kesehatan dan kebersihan. Tentu saja, kami akan terus mendukung upaya-upaya seperti ini demi terwujudnya masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera,” kata Babinsa Tempunak.

Artikel lainnya

Tinggalkan komentar